hosting indonesia

Cegah Virus, Ini dia Kelebihan dan Kekurangan Software Deep Freeze

WndsLITE - Deep Freeze merupakan software yang berfungsi untuk membekukan partisi di hardisk dan merubahnya tetap seperti itu, walaupun terjadi perubahan oleh pengguna komputer tersebut. Aplikasi ini dikembangkan oleh Faronics (perusahaan software) yang dapat digunakan untuk Windows, Linux, dan Mac OS.
Kelebihan dan Kekurangan Software Deep Freeze
Deep Freeze

Biasanya Deep Freeze digunakan oleh PC Warnet, agar dapat terhindar dari virus, kerusakan program, dan sistem operasi error. Cara kerja software ini adalah membekukan partisi di hardisk kalian, lalu jika ada suatu perubahan yang terjadi maka akan kembali seperti semua setelah komputer direstart.

Perlu diketahui, software ini bukan seperti antivirus. Dikarenakan virus masih bisa masuk ke dalam partisi di Deep Freeze. Dengan begitu, cara kerja dari Deep Freeze hanya mengembalikan seperti semula saat pertama kali software diaktifkan pada komputer. Jadi sebelum menginstallnya kalian harus mematiskan tidak ada virus di komputer, bahkan kalau perlu instal ulang sistem kalian agar hasilnya lebih baik.

Pada kesempatan kali ini Admin akan membagikan sedikit Informasi mengenai kelebihan dan kelemahan dari Deep Freeze. Agar kalian dapat menentukan akan mencobanya ataupun tidak. Tanpa basi-basi lagi, berikut ini adalah ulasan lengkapnya:

KELEBIHAN SOFTWARE DEEP FREEZE

  • Dapat mencegah perkembangan virus, malware, dan human error yang menginfeksi sistem, sehingga Deep Freeze dapat mengembalikan seperti semula saat melakukan restart
  • Sangat cocok digunakan untuk komputer yang sering dipakai oleh banyak orang (warnet dan  sekolah), maka akan membuat komputer menjadi lebih awet dan terjaga.
  • Apabila terjadi perubahan pengaturan komputer yang tidak sengaja, maka pengaturan tersebut tidak akan disimpan. Tenang aja!
  • Mengurangi penggunaan waktu serta biaya untuk maintenance.

KELEMAHAN SOFTWARE DEEP FREEZE

  • Saat Deep Freeze aktif, file recovery komputer kalian tidak dapat mengakses. Sehingga harus mematikan Deep Freeze terlebih dahulu.
  • Peforma komputer akan menjadi lambat dan berat jika penggunaan Deep Freeze yang terlalu lama.
  • Software ini menggunakan sistem login, apabila kalian lupa password maka jalan satu-satunya adalah install ulang. huhu...
  • Kalian tidak dapat menginstall suatu aplikasi saat Deep Freeze aktif karena tidak akan tersimpan saat restart komputer. Percuma!

AKHIR KATA

Itulah beberapa Informasi mengenai Kelebihan dan Kelemahan software Deep Freeze yang wajib kalian ketahui. Setelah mengetahui fungsi Deep Freeze, apakah akan mau mencobanya? Semoga bermanfaat dan membantu kalian mengenai Deep Freeze tersebut. Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini ya, Terima kasih.

Related Posts:

0 Response to "Cegah Virus, Ini dia Kelebihan dan Kekurangan Software Deep Freeze"

Post a Comment

Note: Jangan buang waktu kalian untuk melakukan spam di sini :)